Penyebab Kerusakan pada Harddisk

tidak pernah melakukan scan disk pada hard disk

AKIBAT: pada saat komputer di nyalakan tiba-tiba komputer merestart ulang dengan sendirinya biasanya pada saat booting awal komputer, akan melakukan scan disk pada hard disk untuk melakukan pengecekan jika ada kesalahan, jangan anda tekan tombol exit walaupun proses ini agak lama, karena itu akan menimbulkan bad sector pada hard disk sehingga hard disk tersebut semakin lambat. biarkan proses ini berjalan apa adanya untuk melakukan pengecekan guna pencegahan kerusakan pada hard disk.

SOLUSI : perintah scan disk ini dapat memperbaiki file maupun cluster yang dalam kondisi rusak ringan, jika anda mengaktifkan "automatically fix errors" gunakan perintah scan disk pada hard disk, ini sering juga mungkin secara berkala apakah mingguan atau secara bulanan.

tidak pernah melakukan defrag pada hard disk

AKIBAT : pada saat pemakaian dalam jangka waktu lama, dan hard disk tidak di defrag sehingga mengakibatkan hard disk menjadi lambat dalam pencarian suatu file.

SOLUSI : perintah defrag ini dapat merapikan semua file yang terdefragmentasi hingga membantu meningkatkan kinerja hard disk, sebaiknya gunakan defrag ini secara harian maupun mingguan.

terlalu sering memformat hard disk

AKIBAT : jangan menggunakan perintah format hard disk terlalau sering, menggunakan perintah format hard disk dapat mengakibatkan bad sector, anda harus dapat menentukan kapan hard disk di format dan pada kondisi seperti apa. jika hard disk yang anda miliki tidak bermasalah sebaiknya jangan di format.

SOLUSI : menggunakan perintah format dapat di lakukan apa bila hard disk tersebut akan di install, bad sector dll. karena memformat hard disk merupakan salah satu meinternace hard disk, kalau kondisi hard disk anda bagus sebaiknya setiap 6 bulan sekali lakukan pemformatan karna itu akan membantu untuk memperpanjang usia hard disk anda.


terlalu sering menggunakan low level format


AKIBAT : penggunaan low level format sering kali di lakukan pada hard disk dalam keadaan bed sector, karena akan membantu mengatasi bed sector tersebut. tetapi dalam penggunaan low level format tersebut dalam jumlah banyak / terlalu sering akan mengakibatkan kefesienan cluster akan berkurang dan head aka menjadi tipis.

SOLUSI : penggunaan low level format di lakukan apabila hard disk dalam kondisi tidak dapat booting dan bad sector.

membawa hard disk tanpa menggunakan bantalan

AKIBAT : goncangan pada hard disk dapat mengakibatkan kerusakan bad sector lebih parahnya lagi hard disk tidak dapat terdeteksi pada bios, goncangan ini dapat menggeser posisi head maupun platter yang berjarak seper sekian milli meter(MM) dari poros AS clyndernya.

SOLUSI : penggunaan bantalan hard disk tersebut dapat menyelamatkan hard disk apabila terjadinya benturan yang keras, maupun getaran-getaran pada waktu di bawa pada perjalanan.